Jumat (23/02/2024), Bertempat Di Aula Balai Tiyuh Panaragan Jaya Indah, Kecamatan Tulang Bawang Tengah, Kabupaten Tulang Bawang Barat mengadakan Musyawarah Tiyuh Khusus Tentang Pembentukan Pengurus Unit Pengumpul Zakat (UPZ) Tiyuh Panaragan Jaya Indah Tahun 2024.
Musyawarah Tiyuh Khusus tersebut Dihadiri Oleh Kepalo Tiyuh, Aparatur Pemerintah Tiyuh, Ketua BPT Dan Perwakilan Tokoh Agama Tiyuh Panaragan Jaya Indah.
Unit Pengumpul Zakat (UPZ) Tiyuh Adalah Suatu Organisasi yang dibentuk Oleh Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) disemua tingkatan dengan tugas Mengumpulkan Zakat untuk Melayani Muzakki yang berada Pada Desa dan Kelurahan, Instansi-Instansi Pemerintahan dan Swasta Baik Dalam Negeri Maupun Luar Negeri.
Dalam Musyawarah Tiyuh Khusus Tentang Pembentukan Pengurus Unit Pengumpulan Zakat (UPZ) Tiyuh Panaragan Jaya Indah Tahun 2024 diperoleh sepakat yaitu telah di tetapkan Achmad Nazarudin, S.I.P., M.I.P. dan Moh Ulin Nuha Sebagai Penasehat, Ust. Imam Asyrofi Sebagai Ketua, Rohadi Sebagai Sekretaris, H. Safrudin Zuhri Sebagai Bendahara. (resta)