Menjaga kebersihan lingkungan adalah cermin pribadi.
Kegiatan gotong royong membersihkan lingkungan dari debu,sampah ,dan bau merupakan kewajiban masyarakat agar hidup tetap sehat serta menjaga agar terhindar dari berbagai penyakit seperti Demam Berdarah,muntaber,dan penyakit lainnya. Kegiatan tersebut pula yang dilakukan seluruh masyarakat Tiyuh Panaragan Jaya Indah dalam mengantisipasi perubahan musim.Kegiatan tersebut dilakukan bersama Bhabinkamtimmas serta Babinsa.Selain menjaga agar terhindar dari penyakit juga untuk mewujudkan lingkungan yang bersih,Indah, teduh,sehat dan nyaman sesuai dengan namanya PANARAGAN JAYA INDAH. Kebersihan lingkungan merupakan hal yang tak terpisahkan dari kehidupan manusia dan merupakan unsur fundamental dalam ilmu kesehatan dan pencegahan.Karena kebersihan tidak sama dengan kemewahan,kebersihan adalah usaha manusia agar lingkungan tetap sehat terawat secara continue.